Monday, 15 October 2007

Second day in dance class


10 Oktober 2007. Hari ini hari kedua kursus dansa. Hari ini bakalan full karena si pengajarnya dah masuk. Hari ini kita masih nerusin pelajaran minggu lalu, Waltz dance. Pengajarnya kali ini wanita setengah baca, umurnya kira2 40 th an. Berambut cepak berwarna coklat. Seperti minggu lalu, begitu nyampe sekitar pukul 6:30 sore, kelas dah penuh. Pertama kali mencoba, dansa waltz bagi aku susah. Kaki ku kaku dan tidak bisa mengikuti gerakan kaki Greg. Seringkali aku salah langkah ato menginjak kakinya :-) Aku dansa seperti robot, hahaha ... Padahal semestinya badan, terutama kaki mesti relax sehingga si cowok bisa mengarahkan gerakan dansanya. Sampe-sampe si ibu guru menghampiri kami dan kasih pengarahan supaya aku coba untuk lemes pas dansa. Hihi ... malu deh. Apalagi liat pasangan lain kayaknya kok dah pinter2 ya. Setelah hampir satu jam belajar waltz, akhirnya giliran untuk pelajaran dansa Blues. Uf! padahal kaki dah pegel-pegel. Juga leher karena selama dansa mesti mendongak karena mata gak boleh lihat kemana2 apalagi lihat gerakan kaki. Untuk blues, gerakannya lebih simple dan masih bisa aku ikuti. Karena ada spin (putaran), jadi mesti merhatiin arahan dari pasangan biar gak salah langkah. Paling tidak dansa ini lebih gampang dilakukan daripada waltz. Dan karena pengarahan all in dalam bahasa Slovenia, selama kursus si Greg yang jadi penerjemah. Plus juga harus memperhatikan tiap kali si pengajar memperlihatkan gerakan2 dasarnya.

No comments: